Ketua KSBN Hendardji Soepandji (tengah), memberi keterangan pers, sebelum melepas tim kesenian dari Kabupaten Bireun, NAD, di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (30/3).

KETUA KSBN LEPAS TIM KESENIAN KABUPATEN BIREUN KE MESIR

Posted on

HARIANTERBIT.CO – Ketua Komite Seni Budaya Nusantara (KSBN) Mayjen TNI (Purn) Drs Hendardji Soepandji SH, Jumat (30/3), melepas tim kesenian dari Kabupaten Bireun, Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) yang tergabung dalam Dewan Kesenian Aceh (DKA), di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Menurut Hendardji Soepandji saat ditemui, mengungkapkan, tim kesenian dari Kabupaten Bireun tersebut diberangkatkan dalam rangka memenuhi undangan resmi dari pemerintah Mesir yang disampaikan melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kairo, Mesir.

“Tim yang kita berangkatkan tersebut terdiri dari penari dan pemusik dari Kabupaten Bireun dengan jumlah personel sebanyak 15 orang. Mereka akan tampil selama satu minggu di sana, fasilitas dan akomodasi ditanggung pemerintah Mesir,” ungkap Hendardji, mantan Danpuspom ini.

Ketua KSBN Hendardji Soepandji (tengah), memberi keterangan pers, sebelum melepas tim kesenian dari Kabupaten Bireun, NAD, di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (30/3).

Sementara itu Musa Derek Sairwona, staf Pelaksana Fungsi Penerangan dan Kebudayaan KBRI Kairo, menyampaikan apresiasinya kepada Dewan Kesenian Aceh (DKA) Kabupaten Bireun yang telah mempersiapkan timnya untuk berangkat dan menampilkan yang terbaik. KBRI Mesir juga mengapresiasi KSBN yang memiliki jaringan yang luas, dengan waktu yang tidak begitu panjang, bisa mendapatkan tim yang akan diutus.

Musa Derek mengatakan, hubungan Indonesia dengan Mesir, orang Mesir mengatakan orang Indonesia itu ‘brother’, karena secara kultural cukup dekat, begitu banyak mahasiswa Indonesia yang belajar di sana, terutama di Universitas Al-Azhar Kairo, Mesir, di antaranya 300 mahasiswa berasal dari Aceh dan alumninya sudah ribuan berada di Indonesia.

“Di sini kita juga punya berbagai kepentingan agar hubungan yang sudah terjalin dengan baik tetap dipertahankan dan ditingkatkan, baik itu kerja sama dalam bidang pendidikan maupun kebudayaan. Dengan kerja sama tersebut, diharapkan dapat meningkatkan bidang perekonomian, perdagangan, investasi dan pariwisata,” pungkasnya. (*/oko)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *