PENCETUS IDE SABER PUNGLI KENA SAMBER KPK

Posted on

HARIANTERBIT.CO – Pencetus ide Satgas Saber Pungli, ternyata Sugito ditangkap (DISAMBER) KPK. Setiap harinya saat ke kantor tampil sederhana dan banyak diam. Mendes Eko Putro Sandjojo mengaku sempat tidak percaya dengan peristiwa yang menimpa Sugito.

“Saya kaget, tak percaya menerima kabar pertama. Dia itu yang membentuk Satgas Saber Pungli,orang pendiam,” kata Eko di Kantor Kemendes PDTT, Kalibata, Jakarta Selatan, Sabtu (27/5/2017).

Ternyata ucapan dan tindakan pejabat yang kini mendekam di sel KPK tak sesuai dengan perbuatannya. Meski menutupi dengan rumah di gang sempit, ketika KPK menangkap ditemukan barang bukti hasil suap. Alamaaak.

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tujuh orang terkait kasus dugaan suap pemberian predikat wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terhadap Kemendes PDTT, Jumat 26 Mei 2017.

Tujuh orang tersebut adalah ALS (auditor BPK), RS (eselon I BPK), JBP (eselon III Kemendes), sekretaris RS, sopir JBP, seorang satpam, dan SUG (Irjen Kemendes PDTT).

Dari tujuh orang yang diamankan, KPK menetapkan empat orang sebagai tersangka, yakni Irjen Kemendes SUG, JBP, RS, dan ALS. SUG diduga melakukan pendekatan ke BPK dengan menggunakan kode ‘perhatian’ untuk WTP 2016.

Selain menangkap tujuh orang, KPK juga menyita sejumlah uang Rp 40 juta di ruang ALS, yang diduga sebagai fee dari komitmen Rp 270 juta. Diduga, SUG memberikan ALS Rp 200 juta pada awal Mei 2017.

Selain Rp 40 juta, turut disita uang Rp 1,145 miliar dan USD 3.000 di ruang ALS. Namun, KPK belum mengetahui apakah uang ini terkait kasus yang sama atau tidak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *