HARIANTERBIT.CO – Superstar lapang hijau, Lionel Messi, membatalkan niatnya memutuskan pensiun dari Timnas Argentina. Keputusan itu diambil Messi usai bertemu dengan pelatih baru Timnas Argentina, Edgardo Bauza, di Barcelona. Sebelumnya, masyarakat dan Presiden Argentina Mauricio Macri telah meminta bintang Barcelona itu membatalkan keputusannya.
Messi sempat menyatakan pensiun dari timnas pada Juni lalu setelah timnya dikalahkan Cile di final Copa America. Tapi, pada Jumat, 12 Agustus 2016, ia menyatakan siap kembali memperkuat negaranya dan membantu Tim Tango dari dalam.
“Saya melihat ada banyak masalah dalam sepak bola Argentina, dan saya tak berniat menambah masalah baru,” kata pemain 29 tahun itu.
“Ada banyak ha yang perlu duperbaiki dalam sepak bola Argentina, dan saya lebih memilih membantu dari dalam ketimbang mengkritik dari luar,” ujar bintang Barcelona, seperti dikutip BBC Sport.
Messi mengakui, banyak yang berkecamuk di pikirannya pada malam laga final Copa America. “Saya sangat serius berpikir untuk pensiun, tapi kecintaan untuk negara dan kaus timnas sangat besar,” ucap La Pulga, julukan Lionel Messi.
“Saya berterima kasih kepada semua orang yang menginginkan saya terus bermain dengan Argentina, saya berharap kami bisa segera memberikan kebahagiaan untuk mereka,” ujar peraih lima penghargaan Ballon d’Or ini.
Beberapa jam seusai pengumuman Messi, Edgardo Bauza yang baru saja menggantikan Gerardo Martino, menyertakan Messi dalam skuat untuk kualifikasi Piala Dunia 2018 menghadpi Uruguay dan Venezuela pada awal September mendatang. (*)