HARIANTERBIT.CO – Kakorlantas Polri Brigjen. Pol. Agus Suryo turun langsung meninjau lokasi kecelakaan di Gerbang Tol (GT) Ciawi yang terjadi Selasa tengah malam. Usai dari TKP (tempat kejadian perkara), Kakorlantas juga mengunjungi para korban luka di RSUD Ciawi.
Terkait kasus kecelakaan maut tersebut, Brigjen Agus menyatakan sejumlah barang bukti telah disita guna proses analisa penyebab kecelakaan, salah satunya cctv.
“Sudah (diambil rekaman kamera cctv). Nanti kan itu bagian dari pada identifikasi kita untuk dianalisa pada saat kita melakukan gelar awal setelah ini,” ungkap Brigjen. Pol. Agus di lokasi kejadian, Rabu (5/2/2025).
Sebelumnya, Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham Abast, Rabu (5/2/2025), mengungkapkan, ada 11 korban luka, dan 8 korban meninggal dunia.
Menurutnya, dari 11 korban luka-luka terdapat petugas Jasa Marga. Sedang delapan korban tewas yang masih dalam proses identifikasi.
Berikut ini nama 11 korban luka-luka dalam kecelakaan tersebut:
- Bendi Wijaya (luka berat/LB)
- Dany Nursamsu (45), petugas jasa marga (LB)
- Ari Nurharom (30), petugas jasa marga (luka ringan/LR)
- Sukanta (54), petugas Jasa Marga (LB)
- Wahyudin (61) (LR)
- Nurdin Ahyani, Jasa marga (LR)
- Yogi Satrio (26) alami LR.
- Yosep Irawan (39) (LR)
- Dasep Naseh (40) (LR)
- Sugiarti (49) (LR)
- Ryujia Adriana (3) (LR).
Menurut Brigjen Pol Agus, penyidik juga akan meminta keterangan pihak rumah sakit dari penanganan korban luka dan meninggal dunia. Lalu, jika sopir truk sudah dalam kondisi stabil, juga akan dimintai keterangan.
“Nanti setelah ada penyelidikan, setelah ada pendalaman nanti gelar awal akan kita simpulkan. Jadi diduga peristiwa akibat apa,” jelasnya. (lia)