HARIANTERBIT.CO – Sejumlah pejabat di Wilayah Tiga Cirebon bahkan juga Pemerintah Provinsi Jawa Barat sibuk menyambut kedatangan istri orang nomor satu di Indonesia di Stasiun Besar Kereta Api Kejaksaan Kota Cirebon, Senin (24/10). Kedatangan Iriana ini untuk melakukan kegiatan kunjungan kerja ke Kota Cirebon, Provinsi Jawa Barat.
Didampingi istri Wakil Presiden Jusuf Kalla, Ibu Hj Mufidah Jusuf Kalla, dan sejumlah anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE-KK), Ibu Iriana bertolak menuju Kota Cirebon melalui Stasiun Kereta Api (KA) Gambir, Jakarta Pusat, dengan menggunakan KA Argo Muria sekitar pukul 07.00 WIB. Tentu kunjungan membuat sejumlah personel kepolisian dan TNI bersiaga penuh menyambut kedatangannya di Stasiun Besar KA Kejaksaan Kota Cirebon.

Setibanya di Kota Cirebon, Ibu Iriana beserta rombongan dijadwalkan melakukan peninjauan program IVA Test dan Deteksi Dini Kanker Payudara di dua puskemas yang berada di Kabupaten Cirebon. Hal ini nenunjukkan dukungan dan perhatian yang terus diberikan Ibu Iriana terhadap program pencegahan kanker di Indonesia.
Selain itu, guna menunjang potensi industri kreatif di daerah, Ibu Iriana beserta rombongan diagendakan mengunjungi sentra batik di kawasan Plered, Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat.
Menutup rangkaian kunjungan kerjanya di Provinsi Jawa Barat, Ibu Iriana bersama rombongan meninjau pameran kesenian se-Jawa Barat di Gedung Negara Cirebon, sebelum kembali ke Jakarta dengan kereta api.
Sebelumnya ada kabar belum resmi menyebutkan, Presiden Joko Widodo akan mengadakan kunjungan kerja ke Kabupaten Cirebon dan beberapa kabupaten lainnya. Hanya saja berdasarkan informasi yang diperoleh HARIANTERBIt.co di lapangan, membenarkan jika hari ini para pejabat pemkot tengah bersiap menyambut kedatangan Bapak Presiden Republik Indonesia di Stasiun Besar Cirebon.
“Benar mas, saat ini Pak Sekda tengah bersiap untuk menyambut kedatangan Bapak Jokowi ke Cirebon di Stasiun Besar Cirebon,” ujar Tisna ajudan Sekda Kota Cirebon. (nurudin)