4 ANGGOTA TNI DISERGAB GARNISUN

Posted on

HARIANTERBIT.CO – Empat oknum tentara yang diduga menjadi beking perjudian sabung ayam digelandang garnisun dari lokasi sabung ayam di Jalan Pantumbak, Harjamukti, Cimanggis, Selasa (29/12/2015) malam.

Penggerebagan dipimpin langsung Kapolresta Depok Kombes Pol Dwiyono, penyergapan mengerahkan 60 personel gabungan Polri dan TNI. “Lokasinya pangkalan dump truk tanah,” ungkap Dwiyono.

Informasi dari masyarakat aktifitas perjudian sudah cukup lama berlangsung. Puluhan penjudi langsung kocar kacir sesaat setelah petugas menggerebek. Upaya mereka untuk melarikan diri kandas lantaran lokasi sudah dikepung petugas.

Ada 38 orang yang berhasil diamankan, termasuk empat oknum anggota TNI AL. Dari penyergapan itu, petugas juga menyita 8 ekor ayam dan 20 unit motor. “Kita bekerjasama dengan anggota garnisum mengamankan empat oknum tentara yang diduga menjadi beking di lokasi. Nanti akan langsung diserahkan ke satuan masing-masing,”ungkap Kapolres.

Para pemain judi sabung ayam sekaligus judi koprok, akan dikenakan pasal 303 KUHP tentang perjudian. “Ancaman hukuman paling tidak 3 tahun penjara,”tutup Kapolres

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *